Peningkatan Mutu Program Studi Akuntansi melalui Audit Mutu Internal

Program Studi Akuntansi S1 FE UNM – Audit Mutu Internal (AMI) merupakan proses yang dilaksanakan secara berkala untuk menguji dan memastikan kegiatan yang dilaksanakan pada perguruan tinggi sesuai prosedur dan hasilnya telah sesuai dengan standar yang telah ditentukan. Pengujian dilaksanakan secara sistematis, terukur, mandiri dan terdokumentasi. AMI dilaksanakan minimal satu kali dalam setahun.

AMI pada Program Studi Akuntansi S1 dilaksanakan pada hari Senin, 27 November 2023. Audit dihadiri auditor internal, Ketua Jurusan Ilmu Akuntansi, Ketua Program Studi Akuntansi S1, Ketua Unit Penjaminan Mutu (UPM) Fakultas Ekonomi, Ketua dan anggota Gugus Penjaminan Mutu (GPM), dosen, dan admin program studi. Auditor internal yang bertugas adalah Prof. Dr. Jusniar, M.Pd dari Fakultas MIPA dan Mardiyanah Nasta, S.S., S.Pd., M.Hum dari Fakultas Bahasa dan Sastra .

Pelaksanaan AMI diharapkan mampu meningkatkan mutu pelayanan pendidikan, penelitian, dan pengabdian kepada masyarakat khususnya di Fakultas Ekonomi Universitas Negeri Makassar.  Program Studi Akuntansi S1 menjadikan AMI sebagai momentum untuk terus memperbaiki sistem pelayanan  sehingga sesuai prosedur dan standar yang ditetapkan.” Pelaksanaan AMI tidak banyak hal yang baru karena prodi telah melalui akreditasi yang dilaksanakan oleh LAMEMBA beberapa waktu yang lalu sehingga bukti dokumentasi yang diminta auditor bisa terpenuhi. Pelaksanaan AMI berjalan lancar dan sukses” ujar Mukhamad Idrus, S.E., M.Si, Ak., AC selaku Ketua Program Studi Akuntansi menutup kegiatan.

Penulis dan Editor: Tim 3 Web Prodi Akuntansi